RAHASIA Cafe, Tempat Ngopi OK di Tidar Malang


RAHASIA Cafe Tidar Kota Malang
RAHASIA Cafe Tidar Kota Malang

RAHASIA Cafe dari namanya sudah menarik perhatian saya sejak awal. Kafe ini nggak sengaja saya temukan saat lagi sumpek, lalu berkeliling kota, hingga masuk ke wilayah perumahan elite di Kota Malang, tepatnya di kawasan Tidar.

Tahu-tahu ada sebuah bangunan bergaya industrialis, yang didominasi kaca, serta cahaya lampu yang terang di tengah gelap perumahan di Villa Puncak Tidar.

Tepat di depannya, ada plakat kecil bertuliskan RAHASIA. Mulanya saya nggak paham itu tempat apa. Tapi, saya masuk saja, karena lelah berkeliling dan ingin makan juga.

“Selamat datang di RAHASIA Cafe, silakan mau pesan apa, kak?” Tanya kasir.

“Emm, signature-nya apa nih, mas? Baru pertama ke sini, nih.” Jawab saja.

“Kalau minuman, ada Kopi RAHASIA, produk favorit customer kita. Kalau camilan, kita punya Poffertjes, french fries with special mayo, dan ada main dish, rice box, ada ayam cabai garam atau sambal dabu-dabu,” jelasnya ramah.

Setelah beres memesan dan bayar di muka, saya memilih duduk di luar. Sekitar 15 menit berlalu, satu per satu hidangan yang saya pesan datang. Es Kopi RAHASIA hadir lebih dulu dengan poffertjes.

Saya tekejut ketika menyeruput es Kopi RAHASIA yang berasa kopi-susu-karamel seperti Caramel Macchiato milik brand kopi fancy. Pas, nggak manis banget, atau pahit kopinya berlebihan.

Kemudian, poffertjes-nya juga yang tampak sederhana, tersaji 4 buah. Berbalur serbuk gula putih, bola-bola keju itu ternyata manis-gurih tapi tetap light, nggak bikin bosan untuk memakannya. Saya merekomendasikan yang orisinal ini jika datang ke RAHASIA Cafe.

Setelah itu, french fries akhirnya datang bersamaan dengan rice box ayam cabai-garam yang saya pesan. Saya coba dulu ayam cabai garamnya. Selain ayam, ada telur mata sapi di bagian bawah, baru nasi di dasar sendiri dalam kemasan kotak.

Rasanya yang simpel, tetapi tetap mengenyangkan, membuat sajian rice box ini terasa pas disajikan untuk melengkapi suasana kafe yang tenang, dan jauh dari hiruk pikuk kebisingan jalan.

Terakhir, ada french fries yang crunchy dan nggak oversalt. Racikan mayo dengan rasa pedas manis rupanya jadi paduan sempurna dengan french fries tadi. Pantas, jika menu ini banyak digemari.

Tahu saya sendiri, kasir yang tadi melayani lantas meminta izin untuk gabung di meja saya. Ternyata ia ingin meminta pendapat saya tentang rasa dari menu-menu yang saya pesan tadi. Saya terkejut mereka mencatat, bahkan dengan senang hati berdiskusi untuk kemajuan RAHASIA Cafe.

Hal yang bikin saya kaget lagi, ternyata RAHASIA Cafe ini didirikan plus dikelola ramai-ramai oleh mahasiswa. Namun, jiwa enterpreneur dan usia yang relatif muda, nyatanya nggak membuat mereka lalai mengutamakan servis, di samping rasa. Kahadiran WiFi yang cepat kian menyempurnakan RAHASIA Cafe sebagai tempat kerja yang tepat di kawasan Tidar, Kota Malang.

Lokasi RAHASIA Cafe

Alamat: Jl. Villa Puncak Tidar VE2/2A Kota Malang.

Jam Buka RAHASIA Cafe Malang

Minggu-Kamis jam 4 sore sampai 11 malam

Jumat-Sabtu jam 1 siang sampai 12 malam

Disclaimer: konten ini sangat subjektif, karena preferensi setiap orang pada makanan berbeda-beda, jadi silakan coba mana yang paling diminati.

Diterbitkan oleh

Iwan Tantomi

A strong walker who likes to travel and eat Indonesian foods. Also a professional editor, a blogger, a man behind the camera. And, wanna friendship with me?

12 tanggapan untuk “RAHASIA Cafe, Tempat Ngopi OK di Tidar Malang”

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.