Arti Lagu Jungkook BTS ‘Still With You’, Bikin ARMY Auto Nangis


Jungkook BTS baru saja merilis single baru berjudul Still With You. Lagu ini pun terbilang spesial, karena dirilis untuk memeringati BTS FESTA 2020.

Menariknya lagi, Jungkook BTS menjadi co-producer lagu Still With You bersama Pdogg, salah seorang produser Big Hit Entertainment.

baca: BTS FESTA 2020, Catat Jadwal dan Rangkaian Kegiatannya, ARMY!

Lagu bergenre pop-ballad ini pun terdengar amat melankolis, tetapi sangat menyentuh hati setiap fans. Ini karena Still With You memang diciptakan spesial oleh Jungkook BTS untuk ARMY.

Bukan tanpa alasan, ARMY lah yang setia mendukung BTS sejak debut hingga di puncak popularitas seperti saat ini.

Bahkan, nggak terasa BTS dan ARMY sudah berjalan bersama menuju kesuksesan selama 7 tahun lamanya. Gongnya pun bakal dirayakan pada gelaran FESTA 2020, yaitu 13 Juni 2020, yang nggak lain tanggal debut BTS.

Lantas, apa sih makna yang terkandung di lagu Still With You milik Jungkook BTS ini?

Secara garis besar lagu Still With You bercerita tentang ungkapan terima kasih Jungkook BTS kepada ARMY yang telah setia menemani selama tujuh tahun terakhir.

Hal ini tercermin dalam penggalan lirik:

We may not step well together, but I want to walk this road with you. Still with you

Jungkook BTS dalam Still With You

Jungkook BTS pun menegaskan jika ia akan selalu bersama dengan ARMY. Kala sedang kesepian, Jungkook BTS pun berharap ARMY bisa selalu mengingatnya.

Kala suka maupun duka, yang selalu dipikirkan Jungkook BTS hanyalah ARMY. Baginya, fans adalah segalanya.

Jungkook BTS pun nggak ketinggalan mengungkapkan kerindungannya kepada ARMY dalam lirik Still With You. Lebih-lebih karena pandemi COVID-19 ini, konser BTS terpaksa ditunda, sehingga mereka nggak bisa berjumpa dengan ARMY.

One day, when I meet you again, I will look into your eyes and say, I missed you

Jungkook BTS dalam Still With You

Lagu Still With You ini pun sengaja nggak dikomersilkan, sehingga nggak bisa didengarkan di lain platform musik selain SoundCloud.

Hal ini sudah menjadi tradisi buat BTS sendiri untuk membahagiakan ARMY ketika FESTA 2020 dengan kado berupa lagu-lagu yang indah.

Dengarkan lagu Jungkook BTS Still With You langsung di sini:

Iklan

Diterbitkan oleh

Iwan Tantomi

A strong walker who likes to travel and eat Indonesian foods. Also a professional editor, a blogger, a man behind the camera. And, wanna friendship with me?

3 tanggapan untuk “Arti Lagu Jungkook BTS ‘Still With You’, Bikin ARMY Auto Nangis”

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.