
TXT baru saja merilis album baru The Dream Chapter: ETERNITY. Seri ketiga dari The Dream Chapter tersebut menjadi penerus The Dream Chapter: STAR dan The Dream Chapter: MAGIC. Album baru tersebut berisikan 6 lagu.
baca: TXT Rilis 6 Lagu di Album The Dream Chapter: ETERNITY
Can’t You See Me? yang nggak lain salah satu lagu di album The Dream Chapter: ETERNITY didapuk sebagai lead single atau title track alias lagu andalan. Lagu bergenre pop dengan trap-rap berbalut melodi catchy, tersebut justru menyimpan makna kelam, sebagaimana konsep Music Video (MV)-nya.
baca: Makna Lagu TXT “Can’t You See Me?”: Sisi Gelap Persahabatan

Menariknya, jika MOA menduga The Dream Chapter: ETERNITY ini sebagai seri terakhir, mengingat selama ini Big Hit Entertainment selalu mengangkat konsep trilogi dalam album-album BTS, tampaknya hal ini nggak lagi berlaku di TXT.
Menurut Soobin TXT dalam press conference comeback show, The Dream Chapter: ETERNITY bukan seri terakir dari The Dream Chapter. Jalan cerita dari seri album ini masih panjang, dan TXT masih menyiapkan beberapa lagu baru untuk melengkapinya.

TXT juga menjelaskan tentang garis besar dari The Dream Chapter: ETERNITY. Jika The Dream Chapter: STAR mengangkat pengenalan sebagai seorang ‘bintang’, dan The Dream Chapter: MAGIC mengangkat imajinasi, petualangan dan kesenangan dalam persahabatan lima orang remaja, maka The Dream Chapter: ETERNITY menjelaskan bagaimana TXT yang kini mulai beranjang dewasa menghadapi kenyataan hidup, yang kadang nggak semenangkan yang dibayangkan.
Konflik mungkin akan mereka hadapi, tetapi TXT yakin persahabatan yang kekal, dapat membuat mereka semakin kuat saat berjalan bersama. Hal itu pun tergambarkan dalam setiap lagu di album The Dream Chapter: ETERNITY.
baca: BTS Dukung TXT Comeback dengan Album The Dream Chapter: ETERNITY

Kalau menurut kamu gimana MOA? Bagikan juga pendapatmu dalam kolom komentar sembari mendengarkan lagu-lagu terbaik di album terbaru TXT The Dream Chapter: ETERNITY.
Satu komentar pada “Album TXT The Dream Chapter: ETERNITY Bukan Seri Terakhir, Soobin Ungkap Masih Ada Kelanjutannya”